Followers

Monday, May 23, 2022

Dokumentasi Lokakarya 5 PPGP Angkatan 4 Kabupaten Bandung Barat

 


Pada hari Sabtu, tanggal 21 Mei 2022 dilaksanakan Kegiatan Lokakarya 5 PPGP Angkatan 4 Kabupaten Bandung Barat di Hotel Novena. Pada Lokakarya 5 mengangkat tema Refleksi Kompetensi Calon Guru Penggerak. 
Acara pertama yaitu pembukaan yang dibuka oleh Dinas Pendidikan Kabupaten Bandung Barat. Pada Lokakarya 5 ini juga dihadiri oleh Bapak Supomo, selaku Fasilitator Pelatihan Guru Penggerak angkatan 4, beliau berasal dari Pti, Jawa Tengah.

Adapun agenda pada lokakarya 5 adalah 

  1. Evaluasi kompetensi diri calon guru penggerak
  2. Refleksi kompetensi guru penggerak
  3. Analisis faktor pendukung dan penghambat pengembangan kompetensi
  4. Rencana pengembangan diri
Pada awal pertemuan, CGP diminta untuk menggambarkan perasaan nya menggunakan gambar. Dan presentasi gambar sekaligus untuk perkenalan.



Pada agenda pertama yaitu evaluasi kompetensi diri Calon Guru Penggerak. Kita CGP diminta untuk menuliskan kompetensi yang terjadi peningkatan, faktor yang mendukung, dan juga upaya untuk mempertahankan komptensi tersebut. Dan juga CGP diminta untuk menuliskan kompetensi yang belum dilaksanakan, serta faktor yang dapat meminimalisir hambatan dan upaya apa saja supaya terhindar dari hambatan tersebut. Masing-masing CGP menuliskan di post it warna warni dan menempelkan di kertas yang sudah disiapkan oleh PP. Kemudian perwakilan CGP maju kedepan untuk mempresentasikan capaian kompetensinya, dan hambatannya.



Berikut adalah foto Tugas kompetensi yang tercapai dan yang belum tercapai


Agenda selanjutnya adalah CGP diminta untuk berdiskusi dalam kelompok kecil (5 orang) tentang strategi pengembangan kompetensi dari rekan sejawat. Jadi salah satu CGP Mengutarakan kompetensi yang belum tercapai atau belum dilakukan dan mengungkapkan hambatan yang dialami, kemudian keempat CGP lainnya memberikan solusi atau saran supaya kompetensi tersebut dapat terlaksana dengan baik.
Pada sesi ini saya mengutarakan kompetensi yang belum saya capai adalah kompetensi memimpin pengembangan sekolah, karena terdapat hambatan saya tidak masuk kedalam jajaran managemen sekolah dan belum dianggap sebagai agen perubahan di sekolah. Berikut adalah saran dari keempat rekan CGP saya yaitu Bu Siska, Bu Ema, Bu Tatat dan Bu Euis :


Untuk agenda yang terakhir adalah mengisis Lembar Kerja 5.3 tentang Rencana Pengembangan Kompetensi Diri dalam 3 bulan kedepan
Berikut adalah dokumentasi LK 5.3 

Mudah-mudahan saya bisa meujudkan renca saya 3 bulan kedepan, untuk membuat bahan pembelajaran Kurikulum Merdeka pelajaran Biologi Fase E. Aamiin....

Pada akhir acara dilakukan refleksi terhadap semua kegiatan Lokakarya ke 5 PPGP angkatan 4 Kabupaten Bandung Barat. menurut saya kegiatan Lokakarya sangat bermanfaat, karena saya bisa mendapatkan banyak sekali ilmu dari PP (Pengajar Praktik), Rekan CGP dan tentunya menambah wawadsan akan banyak pengalaman yang saya dapat selama mengikuti Lokakarya 5. 
Berikut adalah foto dokumentasi Lokakarya disatukan dalam bentuk video :

Demikian tadi pemaparana kegiatan Lokakarya 5 PPGP Angkatan 4 Kabupaten Bandung Barat. Mudah-mudahan dapat menginspirasi.... Salam Guru Penggerak...😍😍😍😍



No comments:

Post a Comment

Silahkan berkomemtar sesuai dengan topik artikel yang di bahas. Tidak boleh memasang link.