Apa pelajaran yang diperoleh selama melakukan aktifitas di paket modul 2?
Pelajaran yang saya dapatkan pada aktivitas paket modul 2 adalah saya mengulang lagi memori saya pada saat saya menjadi CGP. Kembali diingatkan tentang isi dari modul 2 yang berisi tentang pembelajaran diferensiasi, yang alhamdulillah sering saya laksanakan sekarang.
Dengan diskusi dengan sesama CPP dalam kelompok untuk menganalisa alus MERDEKA pada Modul 2.1 , 2.2 dan 2.3 sehingga jelas apa saja aktivitas CGP dan apa saja tagihan yang harus di selesaikan oleh CGP.
Kegiatan ini sangat membantu saya untuk bisa membimbing CGP nantinya.
Apa yang akan dilakukan untuk perbaikan dalam melaksanakan kegiatan fasilitasi CGP?
Yang akan saya lakukan untuk melaksanakan kegiatan fasilitasi CGP adalah saya akan mendampingi CGP dengan sepenuh hati, membimbing dalam pengerjaan LMS, dan siap di ajak diskusi bila memang ada hal yang CGP kurang paham tentang CGP.
Intinya saya akan membantu CGP dan membuat CGP bahagia mengikuti Pelatihan Guru Penggerak.
Akan mengingatkan CGP untuk mengupload tagihan pada LMS.
Demikian tugas Refleksi Praktik pembelajaran yang berpihak pada murid pada Pembekalan Calon Pengajar Praktik Angkatan 11. Mudah= mudahan bermanfaat dan menginspirasi...😍😍😍
No comments:
Post a Comment
Silahkan berkomemtar sesuai dengan topik artikel yang di bahas. Tidak boleh memasang link.